UNPAK – Yayasan Pakuan Siliwangi melalui Universitas Pakuan kembali memberikan dana hibah berupa Bantuan Dana Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) untuk para Dosen (Peneliti dan Pengabdi).
Jumlah dana hibah internal tahun ini sebesar Rp. 1.13 miliar untuk 150 proposal penelitian dan pengabdian.
Dana Hibah ini diturunkan kepada para peneliti dan pengabdi pada tanggal 7 dan 8 Juni tepatnya hari senin dan selasa pada saat penanda tanganan kontrak.
Kegiatan ini dinaungi oleh koordinasi LPPM (Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat) Universitas Pakuan.
Dr. Ani Iryani, M.Si. Selaku ketua LPMM mengatakan, "Dana yang turun untuk Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) ini adalah dana internal dari Unpak.
Karena, selain hibah internal kita juga setiap tahun dapat Hibah Eksternal yaitu dari Kemendikbud Ristek (dulu Kemenristek Dikti)".
Dr. Ani Iryani, M.Si. berharap untuk tahun mendatang seluruh Dosen di lingkungan Unpak dapat melakukan penelitian dan PKM. (Sam)