Selamat Datang Mahasiswa Baru Prodi Pendidikan IPA Sekolah Pascasarjana Universitas Pakuan Tahun Akademik 2020/2021
UNPAK — Mahasiswa baru Prodi Pendidikan IPA mengikuti kegiatan Pra-Perkuliahan yang diselenggarakan oleh Sekolah Pascasarjana (SPs) Universitas Pakuan pada tanggal 17-18 September 2021. Kegiatan Pra-Perkuliahan dibuka oleh Rektor Universitas Pakuan: Prof. Dr. Bibin Rubini, M.Pd.
Kegiatan diawali dengan Kuliah Umum dengan narasumber:
Prof. Dr. Ir. Jan Sopaheluwakan, M.Sc. (Institute for Sustainable Eart and Resources-Universitas Indonesia) dan;
Prof. Dr. Sutjipto (Direktur Sekolah Pascasarjana Universitas Pancasila).
Kegiatan lainnya adalah informasi tentang Sekolah Pascasarjana oleh Dekan SPs: Prof. Dr. Ing Soewarto Hardhienata, dilanjutkan informasi akademik dan kemahasiswaan oleh Wadek 1 SPs: Prof. Dr.Anna Permanasari, M.Si dan informasi tentang administrasi dan keuangan oleh Wadek 2 SPs: Dr. Ir. Sufrin Hannan, M.M.
Mahasiswa baru juga menerima informasi tentang SIMAK dan SIUP oleh Kepala PUTIK: Aries Maesya, S.Kom., M.Kom; Perpustakaan SPs oleh Kepala Perpustakaan: Rinandar, S.I.Pust.; serta Program Scientific Corner dan Karya Ilmiah, Etika ilmiah oleh Dr. Didit Ardianto, M.Pd.
Kegiatan Pra-perkuliahan diakhiri dengan kegiatan Orientasi Program Studi Pendidikan IPA oleh Ketua Prodi: Prof. Dr. Indarini Dwi Pursitasari, M.Si. Ketua Prodi mengucapkan Selamat datang dan bergabung dengan Prodi Pendidikan IPA S2 kepada 20 mahasiswa baru.
Ketua Prodi juga menjelaskan tentang Visi, Misi, dan tujuan Prodi Pendidikan IPA; Akreditasi Prodi SPs UnpakKurikulum, Proses Akademik, Profil Dosen; dan Roadmap Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat; dan berbagai kegiatan dosen & mahasiswa. Semua informasi tentang Prodi Pendidikan IPA S2 tersebut terdapat di https://ipa-pasca.unpak.ac.id/.
Hadir pada kegiatan Orientasi Prodi adalah perwakilan Dosen: Dr. Leny Heliawati, M.Si; perwakilan Alumni: Linda Lidiawati, M.Pd; dan perwakilan Mahasiswa: Tita Nurrafi, S.Pd untuk memotivasi dan berbagi pengalaman dan strategi/trik agar lulus tepat waktu dengan menghasilkan publikasi dan karya inovatif sebagai luaran penelitian Tesis.