Pelatihan Pupuk Organik Cair Mikroorganisme Lokal (Mol)
Pelatihan Pupuk Organik Cair Berbahan Dasar Mikroorganisme Lokal (Mol) Di Desa Pasirjaya Kecamatan Cigombong Bogor
UNPAK — Universitas Pakuan dalam hal ini Program Studi Pendidikan Biologi FKIP Unpak memiliki perhatian tinggi terhadap pengembangan desa yang mandiri dan swadaya, dimana setiap petani di dalamnya memiliki kemampuan mengolah lahan yang tepat dan produktif sehingga dapat meningkatkan hasil pertanian tanpa mengesampingkan aspek ekologis.
Salah satu bentuk kegiatan yang dilakukan yaitu dengan mengadakan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) dalam bentuk pelatihan dengan tema: “Pelatihan Pupuk Organik Cair Berbahan Dasar Mikroorganisme Lokal (MOL) Di Desa Pasirjaya Kecamatan Cigombong Bogor”.
Kegiatan ini dimaksudkan untuk memberikan pemahaman dan informasi kepada masyarakat luas mengenai pemanfaatan sampah organic dalam menghasilkan produk berupa pupuk organic cair serta dalam rangka meningkatkan produktivitas lahan, program pembangunan dan konservasi lingkungan, serta mengembangkan desa secara terpadu.
Target dari kegiatan ini yaitu masyarakat Desa Pasirjaya Kecamatan Cigombong Kab. Bogor, khususnya masyarakat yang bergerak di bidang pertanian. Melalui kegiatan ini diharapkan dapat memberikan edukasi bagi masyarakat khususnya petani Desa Pasirjaya untuk dapat meningkatkan pemahaman dan kesadaran dalam menjaga dan merawat kebersihan lingkungan, memberikan edukasi bagi masyarakat agar dapat meningkatkan pemahaman dan keterampilan dalam pemilahan sampah dan pengolahan sampah organic, dan memberikan solusi alternative khususnya bagi para petani dalam memanfaatkan penggunaan pupuk organic cair di lahan pertaniannya agar lebih ramah lingkungan.
Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Sabtu, 25 September 2021 dengan memberikan pelatihan kepada masyarakat kelompok tani, anggota karang taruna, organisasi mapeling (masyarakat pecinta lingkungan), serta RT dan RW setempat dengan narasumber Bapak Muhammad Taufik Awaludin, M.Pd. dan Bapak Lufty Hari Susanto, M.Pd (Mer)