Halal Bihalal dan Tasyakuran Gedung Baru Fakultas Hukum
Fakultas Hukum Universitas Pakuan Gelar Halal Bi Halal dan Tasyakuran Pembukaan Gedung Baru
UNPAK – Pada suasana bulan syawal 1442 Hijriyah, sivitas akademika Fakultas Hukum Universitas Pakuan menggelar halal bi halal dan doa bersama dalam rangka tasyakur gedung baru. Acara diselenggarakan di lantai 4 gedung baru Fakultas Universitas Pakuan dan dihadiri oleh Ketua Yayasan Pakuan Siliwangi, H. Subandi Almarsudi, S.H., M.H., Rektor Universitas Pakuan, Prof. Dr. H. Bibin Rubini, M.Pd., Dekan Fakultas Hukum Universitas Pakuan, Dr. Yenti Garnasih, S.H.,M.H, Dekan Fakultas Hukum Universitas Pakuan 2015 – 2020, R. Muhammad Mihradi, SH.,MH, dan para Dosen Fakultas Hukum Universitas Pakuan (28/5).
Dekan Fakultas Hukum Universitas Pakuan, Dr. Yenti Garnasih, S.H.,M.H. mengungkapkan "Alhamdulillah, kita bersyukur hari ini kita dapat berkumpul di sini dalam keadaan sehat wal afiat dalam rangka silaturahim Idulfitri 1442 H, sekaligus syukuran dan doa bersama atas ditempatinya gedung baru Fakuktas Hukum Universitas Pakuan,”.
Ketua Yayasan Pakuan Siliwangi, H. Subandi Almarsudi, S.H., M.H., mengungkapkan dengan suasana dan gedung baru ini, Fakultas Hukum dapat menggunakan semaksimal mungkin untuk mengembangkan Fakultas Hukum.
Dalam masa pandemi, pelaksanaan acara halal bi halal telah mengikuti protokol kesehatan yang ketat. Baik kapasitas ruangan, dan jaga jarak peserta syukuran serta telah berkoordinasi dengan Satgas Covid-19.(Sam)