UNPAK — Sebanyak 2907 mahasiswa baru Universitas Pakuan (Unpak) ikut Pendidikan Pendahuluan Bela Negara (PPBN) tahun 2022 di Lapangan Asrama Pusdikzi, Lawang Gintung, Kota Bogor.
Kegiatan PPBN Unpak ini berlangsung pada Selasa - Kamis, 13-15 September 2022.
Dalam sambutannya, Rektor Unpak, Prof. Dr. rer. pol Ir. H. Didik Notosudjono, M. Sc., menjelaskan bahwa PPBN adalah suatu tradisi di Unpak yang merupakan warisan dari para pendiri Unpak sebagai bentuk kecintaan terhadapa bangsa dan negara Indonesia.
Rektor menuturkan, kegiatan PPBN ini bertujuan untuk membuka wawasan tentang kehidupan kampus, sistem perguruan tinggi, bela negara, cinta tanah air, penggunaan sosial media dengan bijak, bahaya narkotika, pencegahan radikalisme, dan pengetahuan-pengetahuan lain bagi para mahasiswa baru dalam memulai masa perkuliahan.
Selain itu, pada pelaksanaannya Unpak bekerjasama dengan Pusat Pendidikan Zeni, hal tersebut bertujuan untuk memandu para mahasiswa baru menjadi pribadi yang disiplin, tahu aturan, taat aturan, kreatif, inovatif, objektif kooperatif dalam membangun keragaman intelktual dan menjunjung tinggu akhlak, adab, etika serta mengedepankan tata kehidupan kampus yang silih asih, silih asah, dan silih asuh.
Turut hadir dalam kegiatan PPBN Unpak 2022, Wali Kota Bogor, Bima Arya, menyampaikan sambutan dihadapan ribuan mahasiswa baru.
Pada kesempatan itu, Bima memberikan motivasi dan memberikan wawasan terhadap para mahasiswa baru. Selain itu, dia meminta agar mahasiswa baru ini untuk lebih peka membaca tanda-tanda zaman.
Menurut sejarah, Bima mengungkapkan, orang-orang yang berhasil menjadi pemenang adalah orang-orang yang bisa membaca tanda-tanda zaman di masa depan.
Tidak hanya itu, Bima menantang kepada sejumlah mahasiswa baru untuk mengungkapkan keinginan atau cita-cita yang mereka inginkan di masa yang akan datang.
PDF Version Resource: HUMAS
Editor: Oly
Keyword: 2907 Mahasiswa Baru Unpak, Pendidikan Pendahuluan Bela Negara, Universitas Pakuan, Unpak